Minggu, 09 Agustus 2009

Family


My Brother
Arif Kurniawan

Kamis, 06 Agustus 2009

Latar Belakang Masalah


Setiap perusahaan baik bergerak dalam bidang manufaktur maupun jasa tentunya memiliki kantor sebagai tempat pimpinan beserta stafnya untuk melaksanakan aktivitas sesuai dengan tugas dan tanggung jawabnya masing-masing. Pada divisi atau bagian apapun seperti bagian pemasaran, bagian produksi, bagian keuangan dan sumber daya yang pekerjaan sehari-harinya berada di dalam kantor tentu membutuhkan perlengkapan kantor untuk menunjang terlaksananya pekerjaan tersebut. Perlengkapan kantor perlu disediakan untuk membantu proses pekerjaan kantor seperti penulisan surat, pencatatan dokumen-dokumen kantor, penggandaan dokumen, pengarsipan dan kegiatan perkantoran lainnya.

Dalam hal penyediaan perlengkapan kantor yang perlu dipertimbangkan adalah jenis-jenis perlengkapan kantor yang semakin modern yang dapat mempermudah terlaksananya pekerjaan kantor. Namun hal tersebut perlu disesuaikan dengan kebutuhan perusahaan dan keadaan keuangan perusahaan yang tersedia untuk keperluan pengadaan perlengkapan kantor. Pemilihan perlengkapan kantor yang sesuai dengan kondisi perusahaan akan menciptakan efisiensi, baik waktu maupun biaya.

Untuk menjaga tersedianya perlengkapan kantor yang mencukupi dibutuhkan pengelolaan yang baik. Pengadaan atau penyediaan perlengkapan kantor membutuhkan perencanaan dan prosedur yang baku untuk menghindari pemborosan. Selain itu penyimpanan dan pemeliharaan perlu dilakukan untuk menghindari berbagai macam kerusakan atau kehilangan. Jika pengelolaan perlengkapan kantor tidak dilaksanakan dengan baik mungkin akan menimbulkan masalah seperti mesin yang rusak, persediaan alat tulis kantor yang tidak mencukupi atau perabot kantor yang tidak nyaman untuk digunakan. Hal ini tentunya akan menghambat pekerjaan-pekerjaan dan menimbulkan inefisiensi. Untuk itu pada setiap perusahaan perlu ada bagian khusus yang mengelola perlengkapan kantor agar masalah-masalah tersebut dapat dihindari.

Dari dasar pemikiran di atas, penulis tertarik untuk mengetahui lebih jauh mengenai pengelolaan terhadap perlengkapan kantor pada Divisi Jalan dan Jembatan PT Hutama Karya (Persero) dan menyusun laporan hasil praktik kerja lapangan dengan judul “Tinjauan Pengelolaan Perlengkapan Kantor pada Divisi Jalan dan Jembatan PT Hutama Karya (Persero)”

Kata Pengantar


Assalammu’alaikum, wr, wb

Ucapan syukur kepada Allah SWT, karena atas ridho dan karunia-Nya, penulis dapat menyelesaikan Tugas Akhir yang berjudul Tinjauan Pengelolaan Perlengkapan Kantor pada Divisi Jalan dan Jembatan PT Hutama Karya (Persero). Penulisan Tugas Akhir ini dimaksudkan untuk melengkapi salah satu syarat untuk mencapai gelar Diploma III Politeknik. Adapun data yang penulis gunakan diambil dari Divisi Jalan dan Jembatan PT Hutama Karya.

Dalam penulisan Tugas Akhir ini penulis telah mendapatkan banyak dukungan dan bantuan dari berbagai pihak, baik moril maupun materil, secara langsung maupun tidak langsung. Untuk itu pada kesempatan ini penulis ingin mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada pihak-pihak yang yang telah membantu, membimbing, dan memberi dorongan dalam penyusunan Tugas Akhir ini, antara lain :

1. Prof. Dr. Johny Wahyuadi Mudaryoto Soedarsono, DEA selaku Direktur Politeknik Negeri Jakarta.

2. Kadunci SE, M.Si. selaku Ketua Jurusan Administrasi Niaga. Serta seluruh Staff Pengajar dan Karyawan Jurusan Administrasi Niaga yang telah memberikan kontribusi dan ilmu yang bermanfaat kepada penulis.

3. Tuti Hartati SE, M.Si selaku Ketua Program Studi Administrasi Bisnis yang telah membantu penulis dalam menyelesaikan tugas akhir ini.

4. Ni Made Widhi, SE selaku dosen pembimbing materi yang telah membimbing penulis dan memberikan pengetahuan yang berguna dalam penulisan tugas akhir ini.

5. Fortuna Zain Hamid, SE, M.Si selaku dosen pembimbing teknis yang telah membimbing serta memberikan bahan masukan yang sangat berguna untuk penulis.

6. Keluarga terutama kedua orang tua yang telah memberikan semangat dan dorongan kepada penulis dalam menyelesaikan tugas akhir ini.

7. Bapak Asep Syarifuddin selaku Supervisor Divisi Jalan dan Jembatan PT Hutama Karya (Persero).

8. Kepada seluruh Staf dan Pegawai PT Hutama Karya (Persero) khususnya Divisi Jalan dan Jembatan yang telah membantu penulis dalam memperoleh data yang dibutuhkan untuk pembuatan tugas akhir ini.

9. Kakak, adik, dan orang yang penulis kasihi yang selalu memberikan doa dan dukungan serta membantu penulis dalam penyusunan tugas akhir ini.

10. Teman-teman dan sahabatku khususnya semester 6 yang selalu memberikan dorongan serta inspirasi dalam pembuatan tugas akhir ini.

Penulis menyadari bahwa tugas akhir ini masih belum sempurna. Oleh karena itu dengan segala hormat dan terbuka penulis menerima saran dan kritik yang bersifat membangun dari pembaca. Akhir kata penulis berharap semoga tugas akhir ini dapat bermanfaat dan berguna bagi pembaca.


Jakarta, Agustus 2009

Penulis